Ayam
Ayam tidak hanya nikmat bila diolah menjadi masakan. Unggas itu ternyata juga mampu mengungkap alergi yang diderita manusia.
Hasil penelitian para peneliti di King's College London menunjukkan hewan itu memiliki molekul penting versi 'purba' yang bertanggung jawab terhadap reaksi-reaksi alergi.
"Molekul ini seperti fosil hidup. Mempelajarinya seperti menelusuri kembali revolusi reaksi alergi ke 160 tahun silam," papar Dr Alex Taylor, salah satu anggota tim peneliti.
Para peneliti menyebutkan penemuan yang dipublikasikan di the Journal of Biological Chemistry tersebut telah membuka 'tempat-tempat baru yang menarik' untuk penyembuhan penyakit alergi.
Mereka berharap penemuan itu bakal menuntut ditemukannya obat-obatan alergi yang lebih efektif, yakni dengan mencegahnya di tahap awal. Selama ini, pengobatan alergi dilakukan dengan menangani kasus yang sudah terjadi sehingga menjadi kurang efektif.
(Hde/BBC.com/X-5)
Ayam tidak hanya nikmat bila diolah menjadi masakan. Unggas itu ternyata juga mampu mengungkap alergi yang diderita manusia.
Hasil penelitian para peneliti di King's College London menunjukkan hewan itu memiliki molekul penting versi 'purba' yang bertanggung jawab terhadap reaksi-reaksi alergi.
"Molekul ini seperti fosil hidup. Mempelajarinya seperti menelusuri kembali revolusi reaksi alergi ke 160 tahun silam," papar Dr Alex Taylor, salah satu anggota tim peneliti.
Para peneliti menyebutkan penemuan yang dipublikasikan di the Journal of Biological Chemistry tersebut telah membuka 'tempat-tempat baru yang menarik' untuk penyembuhan penyakit alergi.
Mereka berharap penemuan itu bakal menuntut ditemukannya obat-obatan alergi yang lebih efektif, yakni dengan mencegahnya di tahap awal. Selama ini, pengobatan alergi dilakukan dengan menangani kasus yang sudah terjadi sehingga menjadi kurang efektif.
(Hde/BBC.com/X-5)
0 omongan